Bagas Kurnia Prasetyo Hi! I'am Interior Designer @ Ruangarsitek, Senang belajar banyak tentang bisnis & properti. Lover of food, games, words, and cat.

Ikuti saya di:        

Artikel ini dibuat oleh tim konten Ruangarsitek. Jika ingin update referensi tentang desain rumah silahkan ikuti disini ruangarsitek.id.

Keramik Kamar Mandi

8 min read

Keramik Kamar Mandi

Keramik Kamar Mandi – Kamar mandi yang nyaman tentu menjadi idaman banyak pemilik rumah. Kamar mandi yang nyaman akan memberikan kamu semangat sebelum mengawali aktivitas, terutama di pagi hari.

Kamar mandi yang berdinding kusam, kotor tentu membawa suasana yang buruk juga. Untuk membuat kamar mandi menjadi nyaman dapat dilakukan dengan pemilihan keramik kamar mandi yang tepat dan menarik.

Selain itu pemasangan keramik juga dianggap penting karena merupakan bagian dari dekorasi kamar mandi yang berpengaruh terhadap penampilan.

Keramik dengan corak yang bagus namun jika dipasang sembarangan tanpa konsep justru akan menampilkan kamar mandi yang berantakan dan kurang estetis.

Model Keramik Dinding Kamar Mandi Minimalis

1. Gaya Stripe Khas Batu Alam

Keramik Kamar Mandi
thespruce.com

Pesona batu alam sebagai bahan dekorasi dinding memang menjadi pilihan tepat untuk dipilih.

Salah satunya dijadikan sebagai model keramik untuk kamar mandi. Warna-warna yang beragam akan membuat kamar mandi kamu semakin unik dan fresh.

Gaya ini juga cocok untuk kamar mandi yang dipakai anak-anak karena dapat menampilkan keceriaan. Pemasangan jendela kaca akan menerangi ruangan secara alami.

2. Gaya Garis-Garis Kayu

Harga Keramik Kamar Mandi
tileflair.co.uk

Gaya garis-garis pada papan untuk mencuci mungkin dapat menginspirasi kamu. Coraknya yang unik akan menampilkan dinding kamar mandi yang luar biasa unik dan indah.

Contoh konsep kamar mandi dengan keramik ini dapat dijumpai pada kamar mandi atau toilet universitas, toilet hotel, maupun kamar mandi gedung-gedung yang dipakai secara umum.

3. Gaya Polos dan Sisik Ikan Kecil

Keramik Dinding Kamar Mandi
wallsandfloors.co.uk

Untuk kamar mandi yang berkonsep natural sangat cocok dengan gaya yang satu ini. Meskipun satu warna, namun karena memiliki corak yang berbeda dinding menjadi lebih hidup dan berwarna.

Namun untuk gaya ini kamu harus menempatkan penerangan yang cukup.

4. Motif Khas Granit

Keramik Lantai Kamar Mandi
mbdiy.co.uk

Batu granit dengan coraknya yang khas juga sangat banyak diminati untuk dijadikan dekorasi dinding maupun lantai rumah.

Begitu juga dengan dinding keramik yang dapat menggunakan corak granit. Kesan mewah dan tampilan rapihnya akan membuat kamar mandi terasa lebih luas.

5. Kombinasi Gaya Batu Alam dan Granit

Ukuran Keramik Kamar Mandi
tileflair.co.uk

Corak granit yang polos dapat dikombinasikan dengan corak batu alam yang unik dan identik dengan garis-garis kotak memanjang.

Kamu dapat memilih warna yang senada namun tidak sama untuk mendapatkan kombinasi yang pas.

6. Keramik Polos Besar

Keramik Kamar Mandi Minimalis
wholesaledomestic.com

Untuk menghemat jumlah penerangan, kamu dapat memilih desain yang satu ini.

Meskipun sederhana dan hanya menggunakan keramik polos besar, ruangan akan tampak elegan dan juga terlihat sangat luas serta terasa plong.

7. Gaya Keramik Batu Alam

Keramik Kamar Mandi Roman
amazon.co.uk

Gaya keramik batu alam berwarna abu-abu ini dapat dipercantik juga dengan menambahkan tanaman-tanaman hias berwarna hijau baik sintetis maupun asli. Kombinasi keduanya akan menghasilkan suasana alam yang asri di kamar mandi kamu.

Suara air yang jatuh di kamar mandi dengan keramik corak ini akan terasa seperti hujan yang jatuh ke tanah, sangat menenangkan!

8. Susunan Keramik Persegi Kecil

Model Keramik Kamar Mandi
styledegree.sg

Konsep ini sudah banyak digunakan dan memang terbukti menjadikan kamar mandi terlihat lebih bersih.

Kotak-kotak keramik berukuran kecil yang tertata rapi cocok untuk area kamar mandi yang lembab.

Namun pembersihan rutin perlu dilakukan agar area pemisah keramik dapat bersih dari lumut dan kerak.

9. Keramik Persegi Panjang Warna-Warni

Harga Keramik Dinding Kamar Mandi
tileflair.co.uk

Konsep kamar mandi dengan bathtub cocok menggunakan keramik yang satu ini. Meski warna-warnanya tidak mencolok namun akan tetap terlihat berbeda dengan kamar mandi biasanya.

Tekstur keramik yang digunakan pun tidak terlalu mengkilap, jadi akan menghindari kesan licin di kamar mandi.

10. Persegi Panjang Stripe

Ukuran Keramik Lantai Kamar Mandi
mbdiy.co.uk

Corak garis-garis pada keramik ini tidak terlihat begitu nyata seperti gaya stripe sebelumnya. Garis-garis terlihat sangat halus sehingga jika dilihat dari jarak jauh akan terlihat polos.

Keramik dengan corak ini cocok juga untuk kamar mandi yang memiliki bathtub berwarna hitam dan juga wastafel panjang. Perpaduan hitam dan putih dari keramik akan terlihat cantik.

11. Keramik Model Kayu

Kombinasi Keramik Kamar Mandi
amazon.com

Jika rumah kamu mengambil konsep rumah serba kayu, maka akan sangat tepat memilih corak keramik yang satu ini.

Jika dilihat, dinding kamar mandi seperti dipasangi kayu triplek tipis yang sebenarnya adalah keramik yang memiliki corak seperti kayu.

12. Keramik Polos Selingan Batu Alam

Model Keramik Dinding Kamar Mandi
tiledevil.com.uk

Satu lagi kombinasi keramik polos dengan keramik batu alam. Bedanya kali ini keramik batu alam dipasang vertikal seperti hanya selingan saja.

Meski hanya selingan, jika dipasang dengan selingan beberapa meter di setiap dinding kamar mandi akan terlihat unik.

13. Dinding Polos dan Keramik Polos

Model Keramik Kamar Mandi Terbaru
hintex.com

Pemasangan keramik pada dinding kamar mandi tidak selalu dipasang full, melainkan dapat dipasang seperlunya sesuai rancangan.

Salah satunya dapat kamu lihat pada rancangan yang satu ini. Keramik hanya dipasang di beberapa bagian dinding saja.

14. Keramik Segi Empat Kotak-Kotak Mini

Keramik Dinding Kamar Mandi Minimalis
lussostone.com

Jika memasang keramik berukuran kecil terlalu memakan waktu, maka kamu dapat memilih alternatif keramik berukuran besar yang memiliki motif kotak-kotak mini.

Kotak mini ini memiliki ukuran yang lebih kecil dari keramik kotak kecil sebelumnya.

15. Keramik Polkadot

Dinding Keramik Kamar Mandi
pinterest.com

Keramik polkadot cocok untuk ruangan kamar mandi yang berkonsep modern. Motif polkadotnya akan memanjakan mata dan membuat kamar mandi terasa lebih segar dan menyenangkan jika dilihat.

Warna putih khas ruangan mini akan berpadu apik dengan polkadot keramik.

16. Keramik Gaya Marmer

Keramik Kamar Mandi Terbaru
victorianplumbing.co.uk

Kamar mandi shower yang menggunakan kaca transparan sangat cocok menggunakan keramik bercorak marmer.

Ruangan akan terlihat sedikit lebih luas dan penerangan jauh lebih sedikit, sehingga dapat dijadikan pilihan untuk kamar mandi yang kurang luas.

17. Keramik untuk Kamar Mandi Eksklusif

Kamar Mandi Keramik
ukbathrooms.com

Keramik abu-abu yang terlihat mewah dapat dipasang di kamar mandi shower dan kloset duduk. Cocok untuk kamar mandi yang ingin dibuat tidak terlalu terang.

Konsep ini biasanya disukai oleh mereka yang memiliki banyak waktu untuk bekerja, sehingga ketika masuk ke kamar mandi dapat meredam kepala yang sedikit penat.

18. Keramik Gaya Bintik-Bintik

Motif Keramik Kamar Mandi Minimalis
plumb-warehouse.co.uk

Untuk kamu yang kurang suka dengan keramik putih polos dan keramik dengan corak yang terlalu banyak, dapat memilih keramik corak bintik-bintik.

Titik-titik hitam yang tidak terlalu banyak dapat menjadi variasi keramik polos agar terlihat berbeda.

19. Gaya Minimalis

Keramik Kamar Mandi Sederhana
crowntiles.co.uk

Ciri khas ruangan dengan konsep ini adalah memilih warna yang sederhana dan khas, salah satunya adalah warna abu-abu.

Keramik polos kusam dengan warna abu-abu ini sangat cocok untuk ruangan yang tidak terlalu luas.

20. Konsep Abu-Abu

Desain Keramik Kamar Mandi
mbdiy.co.uk

Corak kayu berwarna abu-abu yang dipasang horizontal akan memberikan ketenangan di dalam kamar mandi.

Kamu akan merasa lebih segar setelah keluar dari kamar mandi.

21. Keramik dan Dinding Hijau

Motif Keramik Dinding Kamar Mandi
overstock.com

Konsep alam dengan jendela di kamar mandi memang tidak biasa, namun juga tak ada salahnya untuk dicoba.

Salah satu pendukung konsep ini adalah dinding warna hijau dan penggunaan keramik pada bagian dinding tertentu.

22. Persegi Panjang Mini

Gambar Keramik Kamar Mandi
saplastics.co.uk

Jika sebelumnya corak mini ada pada bentuk persegi, corak mini yang berikutnya adalah corak persegi panjang.

Corak persegi panjang ini akan memberikan kesan kamar mandi yang lebih lebar dari aslinya.

23. Keramik Dinding Marmer Gaya Mewah

Gambar Keramik Kamar Mandi Sederhana
wholesaledomestic.com

Konsep kamar mandi serba putih akan terasa lengkap degan menambahkan keramik dengan corak marmer.

Meskipun sempit, kamar mandi akan terlihat sangat mewah karena putih cemerlang dan terang.

24. Gaya Batu Bata Hijau

Corak Keramik Kamar Mandi
crowntiles.co.uk

Penggunaan keramik bercorak batu bata akan memberikan kesan alami dan dapat menimbulkan ketenangan.

Kamar mandi juga akan terlihat lebih sederhana namun tetap berkelas dan terdapat kesan “hangat” jika dipandang.

25. Granit Gaya Vertikal

Jenis Keramik Kamar Mandi
victorianplumbing.co.uk

Granit yang biasanya dipasang secara horizontal untuk menampilkan ruangan yang luas dan garis pemisah antar keramik dapat diubah pemasangannya dengan memasangnya secara vertikal.

Pemasangan ini cocok untuk ruangan dengan lebar yang tidak terlalu besar.

26. Marmer Pintu Kaca

Contoh Keramik Kamar Mandi
csiwallpanels.com

Marmer bermotif jelas berwarna broken white ini terlihat cocok dengan pintu kaca kamar mandi pribadi.

Kamu bisa melihat pemandangan luar ketika beraktivitas di kamar mandi yang dapat menenangkan pikiran. Namun konsep ini hanya diperuntukkan bagi rumah pribadi yang tertutup.

27. Keramik Porselen

Keramik Untuk Kamar Mandi
homedepot.com

Peralatan di kamar mandi dengan bahan porselen bisa dipadukan dengan keramik agar terlihat lebih menyatu.

Kamar mandi dengan keramik ini akan terlihat lebih licin.

28. Corak Marmer Coklat

Ukuran Keramik Dinding Kamar Mandi
ebay.co.uk

Penggunaan marmer dengan warna coklat pada gambar di atas memang biasanya terlihat bukan pada dinding kamar mandi, melainkan dinding depan rumah atau ruang tamu.

Namun ternyata bisa juga diaplikasikan pada dinding kamar mandi, lho.

29. Keramik Abu-Abu Granit untuk Toilet

Harga Keramik Lantai Kamar Mandi
widerangetiles.co.uk

Memilih warna putih yang dianggap cepat kusam dan kotor pada toilet dapat kamu ganti dengan warna yang lebih gelap seperti abu-abu.

Warna ini dianggap bisa menjadikan toilet terlihat bersih lebih lama dibandingkan dengan warna putih yang mudah terlihat kotor jika terkena noda.

30. Corak Kayu Abu-Abu

Motif Keramik Kamar Mandi
builddirect.com

Penggemar corak kayu jangan sampai melewatkan konsep dinding kamar mandi yang satu ini. Warna abu tua dengan corak kayu akan memberikan ketenangan saat kamu mandi di sebuah bathtub.

Kamu juga bisa melakukan relaksasi dengan mandi di kamar mandi yang memiliki dinding keramik bercorak kayu abu-abu.

31. Keramik Bermotif Dedaunan

Kumpulan Keramik Lantai Kamar Mandi
alimodern.com

Menempatkan seni pada dinding kamar mandi dapat dilakukan dengan memilih keramik khusus kamar mandi yang bermotif.

Keramik bermotif dedaunan salah satu yang dapat kamu terapkan. Tempatkan juga lampu dinding yang unik agar terlihat lebih modern.

Keramik daun juga akan mengesankan pemilik rumah dengan kesan kreatif, karena memang konsep ini tidak banyak diterapkan.

32. Tekstur Batu Alam

Keramik Kamar Mandi Tekstur Batu Alam
tilemountain.co.uk

Tekstur batu alam yang terasa kasar dapat meredam rasa jijik ketika berada di kamar mandi.

Hal ini dikarenakan batu alam yang terlihat kasar akan terlihat menyerap tetesan air yang mungkin bisa memicu rasa jijik ketika di kamar mandi karena lembab.

33. Corak Burung dan Daun

Keramik Kamar Mandi Corak Burung dan Daun
smalldesignideas.com

Membuat anak-anak senang membersihkan badan di kamar mandi akan terasa mudah jika kamu menempatkan keramik bermotif daun dan burung yang unik ini.

Kesan ceria akan membuat anak-anak senang melihatnya dan aktivitas mandi terasa lebih menyenangkan. Warna kuning yang identik dengan keceriaan memang sangat pas dengan karakter anak-anak yang suka bermain.

34. Corak Kepang

Keramik Kamar Mandi Corak Kepang
victoriaplum.com

Corak kepang segitiga ini dapat dipasang pada ruangan kamar mandi yang sempit.

Bentuk corak yang memanjang vertikal dapat membuat mata menangkap kesan ruangan kamar mandi yang luas, terutama terkesan memanjang ke atas.

35. Gaya Batu Bata Putih

Keramik Kamar Mandi Batu Bata Putih
tilemountain.co.uk

Keramik berbentuk persegi panjang dapat divariasikan pemasangannya dengan cara seperti memasang batu bata.

Dibanding dengan memasangnya secara berjajar, pemasangan seperti batu bata ini akan memberikan gaya tersendiri di kamar mandi.

36. Gaya Batako

Keramik Kamar Mandi Gaya Batako
wetwallworks.co.uk

Jika sebelumnya menggunakan cara pemasangan batu bata, dikarenakan keramik yang ada bentuknya lebih ke bentuk persegi panjang lebar, maka dapat dipasang seperti batako.

Dinding kusam akan dapat diredakan dengan corak keramik yang terlihat kusam.

37. Gaya Langit Mendung

Keramik Kamar Mandi Gaya Langit Mendung
mbdiy.co.uk

Disebut langit mendung karena keramik yang dipasang pada dinding terlihat seperti langit hitam ketika akan turun hujan.

Namun tidak terlihat awan mendung di sini, hanya langitnya saja yang terlihat mendung.

38. Keramik Hitam

Keramik Kamar Mandi Warna Hitam
victorianplumbing.co.uk

Keramik hitam tak hanya bagus dijadikan keramik lantai, tapi keren juga dijadikan keramik untuk dinding kamar mandi.

Tampilan bagusnya bisa kamu lihat pada foto kamar mandi dengan pintu kaca di atas.

39. Kombinasi Dua Warna

Keramik Kamar Mandi Kombinasi Dua Warna
cgtrader.com

Warna coklat kayu dan putih polos sangat bagus dikombinasikan menjadi keramik untuk dinding kamar mandi.

Perpaduan kedua warna tersebut dapat memberikan relaksasi di dalam kamar mandi agar terasa lebih santai.

40. Gaya Kayu Triplek

Keramik Kamar Mandi Motif Kayu Triplek
crowntiles.co.uk

Tren tampilan kamar mandi dengan konsep kayu triplek menjadi tren terbaru dalam mendekorasi kamar mandi. Kamar mandi terlihat lebih berkelas dengan menggunakan keramik ini.

Meskipun bergaya modern, namun tetap menampilkan kesan alami dari kayu.

41. Gaya Lantai Kayu

Keramik Kamar Mandi Gaya Lantai Kayu
atlasceramics.co.uk

Keramik polos yang dikombinasikan dengan lantai kayu dapat menciptakan area kamar mandi yang menenangkan pikiran.

Kamar mandi ini akan dapat memberikan relaksasi seperti spa, sehingga dapat menghilangkan roman yang menumpuk di pikiranmu.

42. Corak Sambaran Petir

Keramik Kamar Mandi Corak Sambaran Petir
jtcfurnituregroup.com

Keramik hitam dengan corak sambaran petir ini sangat unik dan memberikan tampilan yang menyegarkan untuk kamar mandi kamu.

Pemandangan langit malam dengan petir yang menyambar seakan-akan dapat memberikan ketenangan dalam pikiran seperti hujan malam hari yang membuat pikiran adem.

43. Granit Gaya Batako

Desain Keramik Kamar Mandi Terbaru
pinterest.com

Selain keramik polos yang bisa ditata dengan gaya batako, jenis keramik granit juga tak kalah cantiknya dipasang dengan gaya tersebut.

Gaya ini sangat cocok untuk rumah yang berkonsep serba putih dan abu-abu.

Keramik dengan warna dan corak ini banyak digunakan saat ini, baik untuk perumahan biasa maupun dekorasi untuk kamar mandi hotel.

44. Seri Batu Alam

Keramik Kamar Mandi Seri Batu Alam
claddingdirect.com

Gemercik air yang mengucur yang dipadukan dengan tampilan kamar mandi berkonsep batu-batu alam memang sangat efektif memberikan ketenangan saat melepas penat dengan mandi.

Kamu bisa merebahkan dirimu di bathtub sambil melihat area kamar mandi yang terlihat alami.

45. Variasi Gaya Pemasangan Keramik

Variasi Gaya Pemasangan Keramik
lettalondon.com

Harga keramik kecil polos yang murah dapat menjadi alternatif bagi kamu yang ingin memiliki kamar mandi dengan dinding bagus dan juga hemat biaya.

Kamu hanya tinggal memilih dekorasi atau penataan keramik kecil yang tepat. Kamu bisa menatanya menjadi gaya batako maupun gaya memanjang sejajar seperti garis-garis.

Keramik untuk kamar mandi beserta dekorasinya dapat menjadi pertimbangan kamu saat akan memasang keramik.

Tampilan yang menarik akan menciptakan ruangan kamar mandi yang nyaman dan bersih. Namun jangan lupa untuk selalu membersihkan kamar mandi agar keindahannya terjaga.

Baca Juga :

Bagas Kurnia Prasetyo Hi! I'am Interior Designer @ Ruangarsitek, Senang belajar banyak tentang bisnis & properti. Lover of food, games, words, and cat.
Artikel Lainnya :