Kitchen Set Aluminium – Memiliki dapur yang indah tentunya sudah menjadi dambaan setiap wanita.
Salah satu cara untuk memiliki dapur yang indah adalah dengan menambahkan kitchen set aluminium di dalamnya, sehingga proses memasak menjadi lebih menyenangkan untuk dilakukan.
Mungkin sering muncul pertanyaan, mengapa harus memilih kitchen set aluminium ?
Sebab, ini adalah sebuah kitchen set yang saat ini banyak dibicarakan karena memang benar-benar cantik.
Bahkan, sudah banyak rumah yang menggunakan kitchen set ini untuk dapurnya, terlebih pada rumah-rumah dengan gaya minimalis.
Penggunaan kitchen set minimalis dari bahan aluminium biasanya banyak dipilih karena bahan ini ringan, namun sangat awet dan tentunya ia memiliki desain yang cantik. Bahkan, banyak model terbaru yang akan membuat tampilan dapur Anda menjadi lebih cantik.
Karena hal inilah, kitchen set ini sangat cocok untuk Anda yang ingin memiliki dapur impian. Bahkan, untuk Anda yang dapurnya sempit sekalipun tidak akan terlihat sempit saat menggunakan kitchen set ini.
Tidak sampai di situ saja, kitchen set yang berbahan aluminium juga sangat aman, sebab aluminium tidak mengandung racun.
Tentunya hal ini sangat cocok untuk Anda yang suka dengan hal-hal yang cantik dan aman.
Yuk kenali beberapa beberapa jenis kitchen set rekomended yang bisa anda coba di bawah ini :
Jenis Kitchen Set Aluminium
1. Kitchen Set Aluminium Putih
Seperti namanya, perabotan dapur yang satu ini memang berwarna putih.
Mengapa harus warna putih, sedangkan Anda tahu bahwa warna ini akan lebih cepat terlihat kotor ?
Salah satu alasannya memang karena warna putih bisa memberikan kesan ruangan yang lebih lebar, dan alasan lain ialah mau tidak mau memaksa Anda untuk lebih rajin membersihkannya.
2. Kitchen Set Aluminium Kaca
Ya, kaca juga masih menjadi salah satu elemen atau bahan yang paling disukai untuk dijadikan perabotan di dapur.
Mengapa demikian ?
Bukan hanya akan membuat dapur menjadi lebih cantik dan berbeda, namun juga akan memudahkan Anda ketika mencari suatu barang. Alasan lainnya adalah karena kaca mudah untuk dibersihkan.
Selain dari kedua jenis tadi, perlu Anda tahu bahwa kitchen set aluminium terdiri dari beberapa model dengan kelebihannya masing-masing.
Sesuai dengan namanya, kitchen set ini dibuat dengan menggunakan bahan dasar aluminium yang ringan namun dijamin tidak akan berkarat.
Untuk Anda yang tertarik untuk menggunakan kitchen set ini pada dapur tercinta, ada nih beberapa pilihan kitchen set yang bisa dipilih.
Tentunya model-model ini sangat cantik dan cocok untuk memberikan kesan yang simpel modern pada dapur Anda.
Penasaran seperti apa saja modelnya ?
Yuk langsung saja simak penjelasan selengkapnya yang ada di bawah ini :
8 Desain Kitchen Set Aluminium Minimalis Terbaik
1. Kitchen Set Aluminium Minimalis Modern
Pilihan kitchen set yang pertama yang bisa anda pilih adalah kitchen set minimalis modern. Jenis kitchen set yang satu ini sangat cocok untuk dapur yang bergaya minimalis.
Dengan menggunakan kitchen set dengan bahan aluminium di bagian dindingnya akan membuat tampilan dapur terlihat lebih cantik dan elegan.
Tidak hanya itu saja, ukuran kitchen set yang pas juga sangat aman untuk meletakkan barang-barang yang Anda butuhkan. Adapun kitchen set ini hadir dengan warna silver yang sangat cocok dengan jenis dapur apapun.
2. Kitchen Set Aluminium Anti Rayap
Kitchen set aluminium juga sering disebut dengan kitchen set anti rayap. Mengapa demikian, hal ini karena aluminium merupakan sebuah bahan yang tidak bisa dimakan oleh rayap.
Karena itu, kelebihan kitchen set aluminium yang tidak bisa dimiliki oleh kitchen set dari bahan lainnya adalah terbebas dari serangga.
Karena terbebas dari serangga inilah membuat barang-barang akan jauh lebih aman saat disimpan.
3. Kitchen Set Aluminium Ungu
Tahukah Anda, bahwa menggunakan kitchen set yang berwarna ungu juga bisa membuat tampilan dapur Anda terlihat lebih cantik. Menggunakan kitchen set ini akan membuat dapur terlihat lebih imut dan juga menarik.
Apalagi dibuat dengan menggunakan bahan dasar aluminium membuat desainnya semakin terlihat elegan dan mewah. Sehingga, Anda akan lebih semangat untuk memasak di rumah.
4. Kitchen Set Aluminium Kaca Hitam
Untuk Anda yang suka dengan konsep minimalis dan bersih, maka kitchen set kaca hitam ini bisa dijadikan pilihan. Saat Anda memilih kitchen set ni, maka Anda harus siap untuk membersihkannya setiap saat.
Sebab, seluruh bagian kitchen set dibuat dengan menggunakan bahan dari kaca yang dilapisi dengan aluminium.
Karena pemilihan kaca hitam ini sangat membantu Anda untuk menyembunyikan peralatan dapur yang berantakan di dalamnya.
Kitchen set ini juga akan membuat tampilan daur menjadi lebih cantik, mewah, minimalis, namun tetap saja terlihat elegan. Tunggu apa lagi, langsung saja coba kitchen set ini sekarang juga.
5. Kitchen Set Aluminium Warna Putih
Ingin memiliki tampilan dapur yang lebih luas ?
Jika Anda menginginkannya, maka Anda bisa menggunakan kitchen set aluminium putih. Pemilihan warna putih membuat kitchen set terlihat begitu stylish namun juga luas.
Efek putih yang dipancarkan juga membuat daur terlihat lebih bersih dan elegan. Apalagi jika warna dinding yang memadukan kitchen set ini juga berwarna putih, dijamin deh semuanya akan terasa sangat pas pada dapur Anda.
6. Kitchen Set Aluminium Kaca Bening
Untuk Anda yang menyukai hal-hal yang rapi dan indah, maka tidak ada salahnya jika dapur dipasangi degan kitchen set aluminium kaca bening. Ini adalah sebuah kitchen set yang sangat membantu Anda dalam menemukan barang.
Sebab, semua barang bisa terlihat dengan jelas tanpa harus mencarinya lama-lama. Selain itu, kitchen set ini juga sangat cocok untuk Anda yang menyukai kerapian.
Pasalnya, berantakan sedikit saja barang tersebut sudah kelihatan dan secara langsung akan berpengaruh terhadap tampilan dapur rumah.
7. Kitchen Set Aluminium Hitam
Bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu untuk rajin membersihkan kitchen set, maka ini adalah jawaban kitchen set terbaik untuk Anda.
Kelebihan kitchen set aluminium hitam ini salah satunya adalah noda yang menempel tidak begitu terlihat.
Oleh karenanya, apabila Anda membersihkannya sewaktu-waktu juga tidak masalah. Lain halnya jika Anda membersihkan kitchen set warna putih atau kaca yang mana mereka membutuhkan waktu pembersihan yang lebih sering.
Kitchen set ini sangat cocok untuk Anda yang bekerja di kantor dan jarang di rumah. sehingga, pembersihan dapur terutama kitchen set bisa dilakukan di weekend atau satu bulan sekali.
Namun, jika Anda menginginkan kitchen set ini selalu indah, ada baiknya jika pembersihan dilakukan setiap kali selesai aktivitas memasak. Dengan begitu kitchen set juga akan jauh lebih terawat.
8. Kitchen Set Aluminium Merah
Jika biasanya kitchen set itu menggunakan warna-warna yang netral.
Maka tidak ada salahnya jika Anda mencoba gaya baru yakni mengusung tema merah. Warna merah pada kitchen set ini digunakan untuk bagian pintu dan dindingnya.
Sedangkan bagian kerangkanya dipadukan dengan warna putih.
Meskipun terlihat mencolok, namun tidak ada salahnya jika Anda mencoba kitchen set yang satu ini. dijamin deh dapur minimalis Anda akan terlihat indah.
Gambar Kitchen Set Aluminium
Kelebihan Kitchen Set Aluminium
1. Anti-Noda dan Sangat Mudah Untuk Dibersihkan
Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh kitchen set aluminium adalah ia lebih mudah dibersihkan.
Kitchen set yang dibuat dengan menggunakan bahan aluminium memiliki bentuk permukaan yang solid.
Karena itu ia tidak memiliki kemampuan dalam menyerap kotoran dan noda yang ada di permukaannya.
Dengan kemampuannya yang seperti ini, otomatis membuat kitchen set ini menjadi sangat mudah untuk dibersihkan.
Bahkan, cara membersihkannya juga sangat mudah dimana Anda hanya perlu mengelapnya dengan menggunakan cairan pembersih dan kain saja.
Keuntungan lain saat Anda menggunakan kitchen set ini adalah ia tahan dengan bahan kimia. Sehingga Anda bebas membersihkan kitchen set ini meskipun harus menggunakan cairan pembersih yang berbahan keras sekalipun.
2. Perawatannya Juga Mudah
Selain mudah untuk dibersihkan, perawatan kitchen set ini juga sangat mudah lho. Hal ini tentunya jauh berbeda dengan jenis kitchen set lainnya. Kitchen set yang dibuat dengan menggunakan bahan aluminium dijamin tidak akan berkarat.
Karena itu, Anda hanya perlu membersihkan setelah selesai digunakan untuk memasak saja. Nah, dalam proses perawatan, ada baiknya jika Anda membersihkannya dengan menggunakan kain tekstil dapur yang memiliki tekstur lembut.
3. Tahan Air dan Tidak Mudah Terbakar
Bagi sebuah kitchen set, ketahanan air ini menjadi hal yang sangat penting. Mengapa? Sebab dapur merupakan sebuah tempat yang melibatkan banyak elemen di dalamnya salah satunya adalah air.
Nah, kitchen set dari aluminium menjadi salah satu kitchen set yang tahan terhadap air. Mengapa? Sebab ia memiliki permukaan yang lebih solid. Tidak hanya tahan terhadap air saja, namun kitchen set ini juga tidak mudah terbakar.
4. Cocok Dengan Segala Jenis Iklim
Untuk Anda yang khawatir dengan cuaca atau iklim yang ada di rumah saat ingin menggunakan kitchen set. Maka, saat Anda menggunakan kitchen set dari aluminum ini Anda tidak perlu khawatir lagi.
Mengapa ?
Karena kitchen set ini sangat cocok digunakan dalam berbagai macam iklim. Baik itu di tempat yang dingin seperti Bogor atau bahkan digunakan di Jakarta yang panas sekalipun. Ini tentu sudah menjadi rahasia umum yang mana material aluminium itu tahan dengan berbagai jenis cuaca yang ada di Bumi.
5. Tidak Berkarat
Kelebihan lain yang dimiliki oleh kitchen set aluminium adalah sifatnya yang tidak mudah berkarat.
Ini karena aluminium memiliki oksidasi yang sangat stabil pada senyawanya. Karena itu ia tidak mudah rapuh dan berkarat seperti halnya besi.
6. Anti Serangga dan Hama
Jika biasanya serangga seperti rayap akan menggerogoti perabotan kayu di rumah. Maka saat Anda menggantinya dengan kitchen set ini semua hama itu akan kabur dari rumah Anda.
Bahkan dengan menggunakan kitchen set ini Anda bisa menata dapur menjadi lebih cantik dengan mudah.
Kekurangan Kitchen Set Aluminium
1. Terbuat Dari Logam Lunak
Ya, aluminium memang merupakan logam lunak yang paling umum ditemui saat ini. Itu artinya, perabotan dari bahan ini akan lebih mudah untuk mengalami indentasi.
Namun kabar baiknya, hal ini masih bisa diselamatkan oleh penggunaan panel tambahan yang lebih tebal.
2. Desain yang Cukup Terbatas
Mungkin sebagian dari Anda masih belum terlalu menyadari hal ini.
Namun, sebenarnya desain dari kitchen set yang berbahan aluminium kebanyakan hanya memiliki desain yang minimalis, sehingga akan terlihat tidak cocok jika rumah memiliki konsep mewah.
Harga Kitchen Set Aluminium
- Kitchen set aluminium full Rp. 3.700.000,-
- Kitchen set aluminium dengan kombinasi kaca Rp. 2.900.000,-
- Kitchen set aluminium bagian bawah Rp. 1.500.000,-
- Kitchen set aluminium + lemari Rp. 15.000.000,-
- Kitchen set aluminium ACP Alexindo Rp. 3.800.000,-
Note: harga bisa berbeda di setiap toko dan kota
Bagaimana ?
Tertarik dengan kitchen set aluminium ini untuk diletakkan di dapur Anda ?
Untuk masalah harga, harga kitchen set aluminium ini sangat bervariasi sesuai dengan desain dan ukurannya.
Tunggu apa lagi, segera miliki dapur yang cantik, mewah, elegan dan bersih menggunakan kitchen set dari bahan aluminium.